Hai sobat sehat! Hari ini (13/6/19) petugas Kesling Puskesmas Bareng bersama mahasiswa PKL Kesling melakukan pengambilan sampel IPAL (Instalasi Pembuangan Air Limbah). Pengolahan air limbah juga harus mendapat perhatian loh, karena air limbah mengandung berbagai macam infeksi bakteri yang bisa menyebarkan penyakit, maka dari itu perlu dilakukan pemantauan rutin agar tidak mencemari lingkungan.
Kegiatan pengambilan sampel ini rutin dilakukan setiap bulan dengan tujuan untuk mengukur baku mutu pengolahan air limbah apakah sudah sesuai atau belum dengan standar yang telah ditetapkan. Setelah pengambilan sampling, air limbah diserahkan ke Jasa Tirta untuk di uji lebih lanjut.
#malang #kotamalang #dinkes #promkes #promkeskotamalang #dinaskesehatan #dinas #germas #pemkotmalang
#puskesmasbareng